Jumat, 17 Februari 2012

Kumpulan cerita Lucu



Tiga  permintaan
Suatu hari Si Sinchan dan Si Kobochan mencari kayu bakar ke hutan belantara. Mereka menemukan seekor kera yang tertindih batu. Lalu mereka membebaskan kera itu. Ternyata kera itu adalah kera sakti. Sebagai ucapan terima kasih, kera berjanji akan mengabulkan masing-masing 3 permintaan.
Kera : Apa permintaanmu Kobo ?
Kobo : Aku minta semua manusia di sebelah barat jadi cewe cantik semua.
Kera : OK aku kabulkan, Sinchan kamu minta apa ?
Sinchan:  Aku minta motor saja lah….
Kera : Untuk apa motor ? tapi baiklah kukabulkan. Sekarang permintaan kedua, apa permintaan kalian ?
Kobo : Aku minta semua manusia di sebelah timur jadi cewe cantik semua.
Sinchan: Kalau aku minta helm saja.
Kera : Baik permintaan kalian kukabulkan. sekarang permintaan ketiga.
Kobo : Aku minta semua manusia di seluruh dunia jadi cewek cantik semua.
Kera : wah ternyata kamu cewe mania,tapi sebagai ucapan terima kasihku kukabulkan deh. Sinchan sekarang giliranmu, apa yang kau minta ?
Sinchan:  Aku minta…….temanku si Kobo…….jadi Homo…


Kejatuhan Cicak
Suatu hari terdengar suara tangisan dodi dari dapur. Lalu ibunya bertanya pada Adi kakaknya.
Ibu : “Adi! kamu apakan adikmu,kenapa dia menangis?”
Adi : “Tidak diapa-apain kok, ma”
Ibu : “Tidak mungkin dia nangis kalau tidak diapa-apain!”
Adi : “Tadi ada cicak jatuh diatas kepalanya”
Ibu : “Cuma itu ?”
Adi : “Lalu cicak diatas kepalanya kupukul pakai batang sapu, eh dia malah nangis”


Manjat  Kelapa
Di suatu kampung hiduplah seorang ibu dan anak gadisnya, pada suatu hari ibu sang gadis ingin masak santan, tapi karena dia sudah tidak bersuami alias janda maka dia minta tolong anak gadisnya yang bernama Futky untuk memanjat kelapa.
“ky….ky….”panggil sang emak
“ya….ya… ” sahut sang putri
“tolong panjatkan mak kelapa, ky” kata emaknya lagi
“baik mak…” kata Futky
Maka pergilah si Futky memanjat kelapa didepan rumahnya yang kebetulan dekat dengan jalan. Waktu sedang manjat, banyak pemuda-pemuda dikampung tersebut yang mondar-mandir lewat bawah pohon kelapa tersebut. Futky pun jadi heran, mengapa kok pemuda-pemuda itu mondar-mandir dibawah pohon kelapa tersebut. Setelah selesai memanjat, Futky bertanya pada emaknya
“Mak..mak waktu futky memanjat kelapa kok banyak pemuda-pemuda yang lewat terus sih, mak?”
“Ohhhh pemuda-pemuda itu ingin lihat celana kamu.” jawab emaknya
“Syukur deh mak, tadi waktu manjat Futky nggak pakai celana”

2 komentar: